5 Tips untuk Mengatasi "Nervous" saat Interview Kerja

26 Jul 2016

5 Tips untuk Mengatasi

Rasa gugup atau nervous bukanlah lagi hal yang tabu di kalangan pencari kerja terutama mereka yang baru pertama kali melakukan wawancara kerja. Ketika baru mendapatkan panggilan dari perusahaan yang kita impikan, rasa senang seringkali bercampur dengan perasaan kurang pe-de karena harus menghadapi interview dengan tim HRD perusahaan.

Sebenarnya nervous atau grogi adalah hal yang normal terjadi ketika kita menghadapi suatu momen penting dalam hidup. Yang diperlukan adalah bagaimana kita bisa mengontrol rasa gugup itu dan belajar menerimanya sebagai sebuah hal wajar untuk memotivasi diri saat menjawab pertanyaan demi pertanyaan dalam interview kerja. 

Berikut ada beberapa tips untuk membantu anda menenangkan diri saat menghadapi momen penting tersebut:

1. Persiapkan segala sesuatu

Pastikan anda telah menyiapkan hal-hal penting yang diperlukan seperti nama dari orang yang akan mewanwancarai anda, pakaian apa yang harus anda kenakan, jam berapa harus tiba di tempat, CV anda, berkas presentasi dan lain sebagainya. Semuanya mungkin tampak sepele dan bisa disiapkan dalam waktu singkat tapi anda akan lebih percaya diri ketika sudah menyiapkan semuanya jauh hari sebelum waktu interview.

2.Berpikir Positif

Daripada menganggap interview sebagai sebuah momen dimana anda akan dihakimi lebih baik anda menanamkan pikiran bahwa interview adalah proses dimana anda bisa tampil dan menonjolkan diri anda. Justru ini adalah momen dimana anda harus merasa bangga dengan diri anda sendiri.

3. Berlatih

Berusahalah untuk melatih gaya bicara anda dan kemampuan untuk menghadapi momen dimana anda tiba-tiba lupa dengan semua yang telah disiapkan. Latih diri anda dengan jawaban-jawaban alternatif jika anda tiba-tiba merasa blank dan upayakan untuk berlatih di depan teman-teman atau keluarga.

4. Ambil Waktu

Ketika anda tiba-tiba merasa nervous di tengah-tengah proses interview, usahakan untuk mengambil waktu menenangkan diri anda. Tarik nafas dengan santai dan jawab pertanyaan dengan perlahan namun tetap jelas. Hindari untuk mengarang atau menambah-nambahkan sesuatu dari jawaban anda karena itu bisa dianggap berlebihan.

5. Bayangkan Kesuksesan

Bayangkan diri anda ketika masuk ke ruangan interview dan berhasil menjawab semua pertanyaan dengan baik. Bayangkan betapa senangnya orang yang mewancarai anda mendengar semua jawaban anda. Bayangkan, bayangkan dan bayangkan setiap hari bahwa anda akan berhasil melewati itu semua.


Jika anda sudah menyiapkan diri dengan baik untuk menghadapi berbagai interview kerja, kini saatnya mencari pekerjaan terbaik anda di Job.id

Signup for our Newsletter